Bon Voyage Jogja City Guide Tue, 21 Aug 2018 05:53:09 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.1.1 9 hotel Jogja yang unik untuk feed Instagram 9-hotel-jogja-yang-unik-untuk-feed-instagram/ Sat, 05 May 2018 08:03:27 +0000 ?p=7164 Tidak hanya nyaman, 9 hotel Jogja berikut ini sangat unik dan bisa menambah stok foto untuk update di akun Instagram Anda! Menarik kan? Jaman sekarang, jarang-jarang ada yang masih enggan berfoto selama liburan dan memperindah akun media sosial dengan hasil jepretannya. Bukan hanya objek wisata estetis dan bersejarah, bahkan hotel yang unik juga mulai diburu untuk […]

The post 9 hotel Jogja yang unik untuk feed Instagram appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Tidak hanya nyaman, 9 hotel Jogja berikut ini sangat unik dan bisa menambah stok foto untuk update di akun Instagram Anda! Menarik kan?

Jaman sekarang, jarang-jarang ada yang masih enggan berfoto selama liburan dan memperindah akun media sosial dengan hasil jepretannya. Bukan hanya objek wisata estetis dan bersejarah, bahkan hotel yang unik juga mulai diburu untuk diabadikan dalam kenangan digital.

Fungsi hotel saat ini tidak hanya untuk beristirahat saja. Akan ada nilai tersendiri bagi hotel yang memiliki spot foto menarik atau kamar unik untuk berfoto ria. Hotel-hotel seperti itu dikategorikan sebagai hotel Instagram-able karena hasil foto estetis di hotel tersebut bisa mempercantik Instagram feed anda.

Jogja tidak hanya setiap sudut kotanya saja yang menarik untuk dijadikan tempat berfoto, tapi sejumlah hotel di Jogja juga bisa anda jadikan tempat menginap sekaligus lokasi untuk photoshoot keren. Kesembilan hotel berikut ini meskipun mengutamakan penampilan yang unik, namun tetap tidak mengesampingkan kenyamanan tamunya.

9 hotel Jogja yang Instagram-able

LOKAL Hotel & Restaurant

Baik hotel maupun restorannya terkenal di berbagai kalangan, bahkan beberapa artis sudah merasakan pengalaman menginap di LOKAL. Ada satu motif yang “LOKAL banget,” yaitu bintang putih bersudut empat dengan latar belakang merah, kuning, biru, dan cokelat, yang dapat anda temukan pada motif ubin hingga dekorasi dinding di restoran dan hotelnya.

Selain motif tersebut, ciri khas dari LOKAL adalah unfinished interior pada lantai dan dindingnya, yang memberikan nilai estetis tersendiri. Karena awalnya LOKAL merupakan sebuah restoran, maka tidak heran kalau hanya tersedia 12 kamar saja di sini. Meskipun begitu, kamar di LOKAL hampir selalu penuh, terlebih saat high season.

hotel-instagram-able-jogja
source: wedangkopiprambanan.com

Kamar di LOKAL terbagi menjadi tiga tipe, yaitu tipe A yang merupakan tipe deluxe dengan luas 25 meter persegi. Kemudian ada tipe B yang secara unik hadir dalam tipe mezanine dengan pool view. Selanjutnya ada tipe C yang merupakan tipe dengan kamar terkecil.

Setiap kamar didesain berbeda dengan konsep yang sama, yakni perpaduan unfinished touch, minimalis, namun tetap berwarna dengan kehadiran motif yang “LOKAL banget” pada beberapa spot. Semua kamar memiliki fasilitas free mini bar, TV kabel, speaker & charging dock, dan daily amenities. Seperti namanya, interior dan furnitur LOKAL digarap oleh orang-orang kreatif lokal Indonesia.

Kalau anda tidak ingin menginap di hotelnya, setidaknya cobalah santapan lezat dengan resep-resep yang mengutamakan bahan lokal, ketimbang impor. Selain bisa menikmati berbagai sajian yang menggugah selera, tentunya anda juga bisa berfoto-foto dengan latar belakang yang menonjolkan motif ciri khas LOKAL atau di sudut yang menjadi tempat foto favorit setiap orang yang berkunjung.

  • Alamat                  : Jalan Jembatan Merah No. 104 C Yogyakarta 55283
  • Range harga      : IDR 700.000 – IDR 1.000.000

Omah Njonja Bed & Brasserie

Bergeser sedikit saja, anda sudah mendapatkan spot foto berbeda. Banyak sekali spot foto yang sayang untuk dilewatkan di sini! Tema vintage perpaduan Jawa dan Tionghoa tempo dulu yang ditampilkan secara menarik melalui lukisan pada dinding, warna-warna cat yang digunakan, hingga hiasan yang dipajang, baik di luar kamar ataupun di area umumnya. Omah Njonja tidak akan membiarkan anda pulang tanpa foto-foto berlatarbelakang keren.

hotel-instagram-able-jogja
source: travelingyuk.com

Kamar yang ditawarkan pun bermacam-macam, bahkan ada kamar yang memiliki upperdeck sehingga bisa menampung lebih banyak tamu. Ada tema-tema berbeda untuk kamar yang ada di Omah Njonja. Perbedaannya tidak hanya terletak pada tata ruang dan furnitur yang digunakan saja, tapi juga pada lukisan dinding yang dilukis cantik, sehingga tidak ada dinding yang dibiarkan polos tak terpoles.

Selain bermain dengan lukisan sebagai aksen kamar, jendela tradisional yang unik pun digunakan di kamar-kamar yang ada. Di kamar pun disediakan makanan dan minuman jadoel seperti biskuit dengan gula warna-warni dan sekoteng.

  • Alamat           : Jalan Sawitsari Blok M1 Condongcatur, Depok, Yogyakarta 55281
  • Range harga : IDR 400.000 – IDR 1.000.000

Greenhost Boutique Hotel

Segala hal menarik bisa anda temukan di Jogja, termasuk ‘hotel hijau’ dengan banyak tanaman yang membuat anda tidak merasa sedang berada di sebuah hotel. Lebih menyerupai bangunan di mana seni dan lingkungan berpadu, Greenhost mampu memberikan pengalaman bermalam yang unik.

Unfinished building concept dengan ratusan tanaman di setiap sisi dan sudut bangunan menjadikan Greenhost hotel yang bisa membuat feed Instagram anda lebih ciamik. Ada pula beragam karya seni yang dipajang di hotel ini, yang akan memanjakan anda pecinta ataupun penikmat seni.

hotel-instagram-able-jogja
source: phinemo.com

Kamar-kamar di Greenhost pun didesain berbeda-beda, namun dengan konsep yang sama, yaitu memanfaatkan recycled materials untuk furniturnya, serta menyisipkan unsur seni yang membuat kamar tidak plain. Di samping itu, Greenhost Boutique Hotel memiliki restoran yang juga masih “sejalan” dengan konsep hijau, yaitu menu makanannya menggunakan bahan yang ditanam di rooftop hotel sehingga dijamin sehat dan segar.

  • Alamat           : Jl. Prawirotaman II No. 629 Brontokusuman, Mergangsan, Yogyakarta 55153
  • Range harga : IDR 700.000 – IDR 1.300.000

YATS Colony

Meskipun bukan hotel berukuran besar, namun YATS Colony ini padat dengan spot-spot berfoto tidak boleh anda lewatkan. Mulai dari terowongan dengan lukisan lucu, sudut-sudut duduk yang estetik, kolam renang yang nampak natural dengan bebatuan buatan serta tanaman hijau, hingga lounge chair melingkar yang super cozy di tepi kolam renang.

hotel-instagram-able-jogja
source: alodita.com

Konsep warna-warni ceria yang dimiliki YATS Colony dapat anda temukan pula pada kelima tipe kamar yang ada. Nama-nama kamar di hotel ini diambil dari aksara Jawa, yakni HA, NA, CA, RA, dan KA. Kamar-kamar tersebut memiliki ukuran dan keunikannya masing-masing. Misalnya saja kamar HA yang memiliki mezzanine, yang digunakan sebagai tempat tidur sehingga kamar ini bisa memuat tiga orang. Sementara untuk anda yang tidak ingin kamar terlalu luas, tidak perlu khawatir karena YATS Colony juga memiliki kamar yang compact. Spesialnya, hampir semua kamar menghadap langsung ke kolam renang.

Datang ke YATS Colony tidak hanya bagi anda yang mau menginap, namun kalau anda ingin makan di restoran dengan konsep yang tentunya juga Instagram-able, anda bisa bersantap pagi, siang, atau malam di restoran yang berada di YATS Colony ini.

  • Alamat           : Jl. Patangpuluhan No. 23 Wirobrajan, Yogyakarta 55251
  • Range harga : IDR 500.000 – IDR 900.000

Adhisthana Hotel

Dilihat dari luar saja, hotel ini sudah langsung bisa mendapat predikat Instagram-able. Jendela-jendela bekas dengan desain yang sama dijadikan hiasan eksterior Adhisthana Hotel. Konsep yang dibawa oleh hotel ini mengusung desain lawasan yang membuat tamu dapat merasakan atmosfer tinggal di rumah pribadi khas Yogyakarta. Terletak di area turis, Prawirotaman, Adhisthana Hotel menyediakan beragam jenis kamar, sehingga mulai dari turis backpacker hingga ber-koper, semua bisa merasakan menginap di sini.

hotel-instagram-able-jogja
source: mesikapw.com

Ada kamar berbentuk dormitory untuk para backpacker yang ingin menginap di hotel Instagram-able dengan budget terjangkau dan terletak di kawasan hits Jogja. Ada pula kamar bertipe studio suite yang cocok untuk menginap bersama keluarga kecil anda. Fasilitas kolam renang juga tersedia dan dapat digunakan pukul 06.30 – 22.00. Sementara kalau anda ingin bersantai atau berfoto cantik, ada ruang tamu yang nyaman dan memiliki sudut-sudut foto menarik.

Di bagian depan Adhisthana Hotel terdapat sebuah restoran bernama Lawas No. 613 yang menyajikan masakan Indonesia dan internasional. Semua masakan di sini dijamin sehat karena tidak diolah dengan menggunakan penyedap rasa. Untuk menu Indonesia-nya, resepnya diambil dari resep turun-temurun yang sangat Indonesia dan tidak akan mengecewakan lidah anda.

  • Alamat           : Jl. Prawirotaman II No. 613 Mergangsan, Yogyakarta 55153
  • Range harga : IDR 250.000 – IDR 1.400.000

Artotel

Belum lama hadir di Kota Budaya, Artotel sudah langsung mencuri perhatian. Letaknya di Jalan Kaliurang, salah satu jalan yang banyak dilalui di Jogja. Bangunan hotel berlantai 10 ini membuat penasaran karena menggunakan dinding kaca yang sekilas menampilkan seluncuran spiral berwarna emas di lobby.

Seperti representasi namanya, Artotel memiliki banyak art yang tidak akan membuat anda berhenti terkagum-kagum. Lukisan-lukisan di dinding, furnitur berbentuk unik, lantai dengan corak menarik, asesoris yang menambah kedinamisan ruang, semua aspek tersebut sangat kental dengan unsur seni yang terinspirasi dari cerita rakyat, yang kemudian diterjemahkan dalam perpaduan modernitas dan lokalitas oleh enam orang seniman berbakat.

hotel-instagram-able-jogja
source: booking.com

Siapa sangka di balik tampilan eksterior yang tegas dan gelap, ternyata menyimpan warna-warni ceria di dalamnya? Dimulai dari lobby hingga memasuki ketiga tipe kamar yang tersedia, semua tempat mampu membawa suasana bahagia melalui gambar-gambar berwarna.

Ketika di luar sedang hujan deras sehingga anda tidak dapat mengeksplor kota Jogja, anda bisa menghabiskan waktu di dalam hotel untuk berfoto-foto di setiap sudutnya yang akan membuat teman-teman anda penasaran untuk menginap juga di Artotel.

Seperti hotel-hotel lain, Artotel juga memiliki tempat makan. Ada dua tempat makan dengan nama menarik, yaitu ROCA (Restauran of Contemporary Art), restoran 24 jam yang dapat memuaskan perut anda dan BART (Bar at The Rooftop) yang memiliki berbagai menu minuman untuk anda nikmati sembari melihat kota Jogja dari ketinggian gedung.

  • Alamat           : Jalan Kaliurang Km. 5,6 No. 14 Caturtunggal, Depok, Yogyakarta 55281
  • Range harga : IDR 600.000 – IDR 1.000.000

GAIA Cosmo Hotel

Foto-foto Instagram-able dapat anda capai dengan dukungan konsep hotel yang modern-minimalis, namun tetap menjunjung seni klasik Jawa dan arsitektur khas setempat. GAIA Cosmo Hotel jika dibandingkan dengan hotel-hotel yang sudah disebutkan sebelum ini, termasuk hotel yang besar dengan 179 kamar bertipa deluxe hingga studio room. Interior kamarnya simpel dan memberikan kesan bersih menggunakan dominasi warna putih dan cream dengan sedikit warna hitam pada bagian-bagian tertentu.

hotel-instagram-able-jogja
source: pegipegi.com

GAIA Cosmo Hotel tidak hanya mengandalkan pelayanan yang simpel dan ramah, yang mampu mempermudah liburan anda di Jogja, namun juga bangga dengan menu kopi yang diseduh di dapur terbuka Inspira Roasters Artisan Coffee. Selain bisa menikmati olahan kopi yang spesial, anda bisa mengambil banyak foto di sini. Tidak hanya coffee shop, tapi GAIA Cosmo Hotel juga memiliki restoran yang estetik dan pastinya memiliki menu yang lezat, yaitu Semeja Asian Kitchen.

  • Alamat           : Jalan Ipda Tut Harsono No. 16 Muja Muju, Umbulharjo, Yogyakarta
  • Range harga : IDR 600.000 – IDR 2.200.000

Uniq Hotel

Keunikan Uniq Hotel terletak pada tema-tema pada setiap kamarnya. Bangunan bagian luarnya bisa dibilang biasa saja, namun begitu anda memasuki hotel ini, anda akan dibuat kebingungan dengan pilihan tema kamar seperti pantai, safari, The Beatles, Rolling Stones, sepak bola, dan car race. Akan sangat tepat jika anda mengajak si kecil menginap di Uniq Hotel saat berlibur ke Jogja karena mereka akan merasa nyaman dan senang dengan dekorasi ruangan hotel ini.

hotel-instagram-able-jogja
source: booking.com

Asyiknya lagi, hotel ini dekat dengan taman bermain Sindu Kusuma Edupark, Jogja City Mall, dan Angkringan Gareng Petruk yang terkenal. Meskipun tidak terletak di pusat kota Jogja, namun jarak hotel ini ke Tugu Jogja hanya sekitar 1 kilometer saja.

  • Alamat           : Jalan Magelang Km. 1 No. 61 Tegalrejo, Yogyakarta 55241
  • Range harga : IDR 350.000 – IDR 700.000

Satoria Hotel

Hotel dengan kolam renang di rooftop adalah sasaran empuk pemburu hotel Instagram-able dan anda bisa mendapatkannya di Satoria Hotel. Rooftop pool ditemani dengan Vue Bar merupakan perpaduan ciamik nan ikonik yang ditawarkan hotel ini dan sebaiknya anda coba ketika mengunjungi Jogja suatu hari nanti. Kapan lagi anda bisa berenang di penghujung hari menikmati langit cantik?

hotel-instagram-able-jogja
source: satoriahotel.com

Berbekal bintang empat, Satoria Hotel akan menyuguhkan fasilitas dan pelayanan terbaik mereka. Empat macam kamar tersedia untuk anda pilih sesuai kebutuhan dan selera anda. Di samping itu, tersedia pula fasilitas bisnis, yaitu ruang pertemuan yang terhubung dengan area outdoor dan dilengkapi koneksi internet kencang. Ada juga restoran yang menyajikan makanan secara buffet dan ala carte di Restoran Coriander.

  • Alamat           : Jalan Laksda Adisucipto Km. 8 Sleman, Yogyakarta 55282
  • Range harga : IDR 600.000 – IDR 1.600.000

Image source: booking.com

The post 9 hotel Jogja yang unik untuk feed Instagram appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Genius Idea Jogja: co-working space nyaman dengan internet super genius-idea-jogja-co-working-space/ Mon, 26 Feb 2018 09:04:50 +0000 ?p=7143 Tidak mudah bagi perintis usaha untuk mencari tempat kerja yang mengakomodir kegiatan dengan nyaman. Genius Idea Jogja hadir menjawab kesulitan tersebut! Seiring perkembangan zaman dan semakin banyaknya orang yang memiliki ide bisnis brilian, kebutuhan akan ketersediaan co-working space untuk mengawali pembangunan bisnis semakin dibutuhkan. Sejumlah kota besar di Indonesia, terutama di kota sibuk, Jakarta, sudah […]

The post Genius Idea Jogja: co-working space nyaman dengan internet super appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Tidak mudah bagi perintis usaha untuk mencari tempat kerja yang mengakomodir kegiatan dengan nyaman. Genius Idea Jogja hadir menjawab kesulitan tersebut!

Seiring perkembangan zaman dan semakin banyaknya orang yang memiliki ide bisnis brilian, kebutuhan akan ketersediaan co-working space untuk mengawali pembangunan bisnis semakin dibutuhkan. Sejumlah kota besar di Indonesia, terutama di kota sibuk, Jakarta, sudah memiliki banyak co-working space yang bertujuan untuk memfasilitasi orang-orang yang memerlukan ruang untuk bekerja.

Jogja, kota tempat berkumpulnya orang-orang kreatif dari segala usia dan latar belakang, sudah mulai membutuhkan banyak co-working space. Menyikapi kebutuhan yang tinggi tersebut, Genius Idea Jogja hadir untuk menjawab pertanyaan “Di mana ya, tempat yang enak buat menyelesaikan pekerjaan?”

Dua jaringan internet untuk melancarkan pekerjaan

Internet merupakan kebutuhan kerja yang cukup krusial bagi sebagian besar kalangan. Koneksi internet yang lancar untuk komunikasi bisnis jarak jauh serta merampungkan berbagai macam pekerjaan kini kerap diburu. Banyak tempat yang menawarkan koneksi internet ngebut, namun suasananya kurang pas untuk bekerja, apalagi untuk anda yang memiliki start-up business.

Anda, terutama yang tinggal di Jogja, tidak perlu khawatir lagi kali ini karena ada tempat kerja yang bisa menjadi andalan anda mulai saat ini. Pergilah ke Genius Idea yang dapat dengan mudah ditemukan di tepi Jalan Magelang. Di sini, anda bisa bekerja dengan sangat nyaman.

genius-idea-jogja-co-working-space

Baik sendirian atau bersama tim, anda dapat menjadi member di Genius Idea dan menggunakan berbagai spaces yang tersedia di sini. Ada meeting room berkapasitas 10 orang, seminar room dengan kapasitas 15 orang, open space yang bisa mencakup hingga 80 orang, dan beberapa private room. Berbagai ruangan tersebut didukung dengan akses internet yang tidak hanya mengandalkan pada satu jaringan internet saja, melainkan dua jaringan, dari WiFi Corner Telkom dan G-Media. Hal ini akan membuat anda tidak perlu waswas lagi memikirkan koneksi internet untuk memperlancar pekerjaan anda.

Siapapun bisa berproses bersama di sini

Seperti namanya, co-working space, selain memberikan tempat yang nyaman dengan fasilitas yang sangat mendukung untuk melaksanakan berbagai macam pekerjaan, tempat ini membuka kesempatan seluas-luasnya bagi para penggunanya untuk berinteraksi bahkan berkolaborasi untuk menciptakan sebuah ide usaha atau apapun.

genius-idea-jogja-co-working-space

Mendapatkan fasilitas free event sebagai member di Genius Idea Jogja akan memungkinkan anda untuk mengikuti berbagai event yang diadakan di sana. Dengan mengikuti event yang ada di sana, anda dapat belajar banyak dari berbagai bidang yang familiar dengan anda hingga bidang baru yang belum pernah anda ketahui.

genius-idea-jogja-co-working-space

Meskipun mengusung konsep tempat kerja ala gedung perkantoran, namun tidak berarti hanya kalangan profesional saja yang boleh ‘bekerja’ di Genius Idea. Anda yang baru lulus kuliah, freelancer, atau bahkan mahasiswa yang sedang bergelut dengan tugas akhir pun dapat menjadi member di sini dan menikmati berbagai fasilitas yang ada.

Suasana yang membuat nyaman bekerja

Kalau anda bosan menyelesaikan pekerjaan di kampus, rumah, atau kafe, datanglah ke Genius Idea Jogja. Tidak berkonsep setengah kafe dan setengah ruang kerja, Genius Idea mengutamakan kenyamanan anda selama bekerja di sana. Ada fasilitas free cofee and tea untuk menemani anda ketika bekerja atau saat sedang mengambil jeda dari tumpukan pekerjaan anda.

genius-idea-jogja-co-working-space

Di lantai dua yang digunakan sebagai open space dan beberapa private rooms, anda bisa duduk di salah satu kursi yang mengelilingi meja bersama berukuran besar yang berdekatan dengan jendela super luas yang menawarkan pemandangan jalanan Jogja yang selalu menarik. Selain itu, anda juga bisa duduk di meja yang lebih personal, yang menghadap dinding berhiaskan motivational quotes.

genius-idea-jogja-co-working-space

Cara mudah menjadi member di Genius Idea Jogja

Anda masih ragu untuk menggunakan tempat di Genius Idea untuk bekerja? Bukalah website mereka terlebih dahulu, kemudian daftarkan diri anda pada opsi ‘Schedule A Tour’ yang memungkinkan anda untuk melihat-lihat terlebih dahulu tempat dan fasilitas yang ditawarkan Genius Idea.

Kalau anda tertarik untuk menjadikan Genius Idea sebagai kantor pribadi anda, daftarkan diri anda sebagai member. Datanglah ke Genius Idea dan anda akan diminta untuk mengisi formulir sebelum melakukan pembayaran. Biaya untuk per orang adalah 75.000 rupiah dalam hitungan harian di flexible desk yang memungkinkan anda memilih meja yang anda sukai untuk menggarap pekerjaan anda hari itu.

genius-idea-jogja-co-working-space

Lalu, untuk anda yang membutuhkan fixed desk karena ingin membawa peralatan workstation, harganya mulai dari 1.500.000 rupiah per bulannya. Ruangan ini cocok untuk anda yang bekerja sebagai freelancer, bekerja di perusahaan start-up creative digital, atau anda yang sedang ditugaskan di Jogja untuk kurun waktu tertentu.

Ada pula private office yang ditujukan untuk perusahaan yang membutuhkan privasi. Ruang kerja ini didesain untuk memuat 3 – 10 orang. Fasilitas yang akan anda dapatkan dengan biaya 3.000.000 rupiah per bulan adalah meja, kursi, telepon ruangan, kabinet, dan kabel LAN.

Menuju Genius Idea dari Tugu Jogja

Untuk mencapai Genius Idea dari Tugu Jogja, arahkan kendaraan anda ke arah barat hingga menemui perempatan. Dari sana, belok ke kanan menuju ke arah Jalan Magelang. Perhatikan sisi kanan jalan, di seberang Hotel Utara, ada sebuah bangunan gedung perkantoran dengan tulisan Genius Idea. Tulisannya tidak terlalu besar, namun dapat dilihat dengan baik. Gedung tersebut memiliki parkir basement yang terlihat cukup mencolok dengan jalan menurunnya, tepat di sebelah gedung.

Cover image source: bonvoyagejogja.com


Genius Idea Jogja

  • Alamat           : Jalan Magelang No. 32 – 34 Cokrodiningratan, Jetis
  • Jam buka      : 08.00 – 18.00 WIB
  • Range harga : IDR75.000 – IDR3.000.000
  • Website         : geniusidea.id

The post Genius Idea Jogja: co-working space nyaman dengan internet super appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
4 wisata malam Malioboro yang romantis dan memorable 4-wisata-malam-malioboro/ Mon, 11 Sep 2017 03:00:14 +0000 ?p=7133 Jika anda ingin menengok potret Kota Jogjakarta yang tak pernah tidur, mlipir lah ke Jalan Malioboro yang denyut nadinya selalu meleburkan wisatawan dengan kearifan lokal. Tidak ada kata sepi di pusat Kota Jogjakarta, mulai dari pagi, hingga pagi lagi. Saking ramainya kini sudah banyak bermunculan tempat wisata yang buka selama 24 jam, dan tempat paling […]

The post 4 wisata malam Malioboro yang romantis dan memorable appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Jika anda ingin menengok potret Kota Jogjakarta yang tak pernah tidur, mlipir lah ke Jalan Malioboro yang denyut nadinya selalu meleburkan wisatawan dengan kearifan lokal.

Tidak ada kata sepi di pusat Kota Jogjakarta, mulai dari pagi, hingga pagi lagi. Saking ramainya kini sudah banyak bermunculan tempat wisata yang buka selama 24 jam, dan tempat paling asik untuk menikmatinya salahn satunya adalah di sekitar Malioboro.

Setiap sudut di pusat Kota Pelajar ini memang sangatlah indah, mulai dari bangunan khas Jawa, hingga gedung peninggalan Belanda. Belum lagi lampu-lampu jalan yang berwarna kuning semakin menambah kesan romantis wisata malam Maliboro. Jika anda sedang berwisata ke Jogja, dan tidak ingin terburu-buru menghabiskan malam dengan istirahat, datang saja untuk menikmati wisata malam di jalan ini. Ada apa saja yang bisa dikunjungi ya?

Wisata malam Malioboro

Tempat wisata malam Jogjakarta yang paling bisa membuat trip anda semakin romantis adalah Jalan Malioboro. Tak mungkin rasanya jika anda ingin melewatkan lokasi legendaris ini dari daftar wisata malam romantis dengan pasangan. Meskipun hanya berjalan kaki di sepanjang Malioboro, perjalanan anda pasti akan terasa romantis dan spesial ketika berada di sana. Sambil berjalan-jalan, anda juga bisa membeli atau sekedar melihat pernak-pernik di sepanjang Jalan Malioboro. Jika beruntung, anda juga bisa menikmati penampilan para musisi jalanan yang sedang beraksi.

wisata-malam-malioboro-jogja-traveloka
source: info-jogja.com

Titik Nol Kilometer

Menjadi muara Jalan Malioboro, suasana di Titik Nol Kilometer tentu tidak kalah romantisnya. Di persimpangan ruas jalan yang menghubungkan Malioboro dengan Alun-alun Utara tersebut, anda dapat menemui bangunan tua peninggalan zaman Belanda yang akan tampak sangat megah dan indah diterangi lampu temaram malam hari.

Selain itu, pada malam hari banyak sekali anak-anak muda, komunitas, dan pegerak seni yang berkumpul di Titik Nol Kilometer. Untuk foto-foto seru, anda juga bisa berfoto dengan beberapa orang dengan kostum yang unik di lokasi ini.

wisata-malam-malioboro-jogja-traveloka-1
source: whinhamega.blogspot.co.id

Disamping menjadi lokasi instalasi karya-karya seni kontemporer yang secara berkala diperbarui, Titik Nol Kilometer juga sering dijadikan sebagai tempat untuk menyelenggarakan event besar, mulai dari pertunjukkan seni tari hingga konser, dari dalam maupun luar negeri lho! Jika anda tak ingin melewatkan suasana wisata malam romantis Malioboro di titik ini, anda tidak perlu mengkhawatirkan soal penginapan, karena di kawasan Malioboro terdapat banyak sekali jenis penginapan yang bisa dipilih sesuai budget anda.

Alun-alun Kidul (Alkid)

Keunikan lainnya berwisata di Jogja adalah, anda bisa bermain-main di halaman istana kerajaan! Ya, warag umum bebas menikmati suasana wisata malam di Jogja di daerah Alun-alun Lor (Utara), maupun Alun-alun Kidul (Selatan). Kedua lokasi ini juga menjadi favorit untuk dikunjungi mulai dari sore menjelang senja hingga larut malam.

Bicara mengenai keromantisan, kedua alun-alun ini juga menyajikan romantisme yang berbeda. Di Alkid, anda bisa menyewa mobil dengan lampu warna-warni dilengkapi dengan meriahnya alunan musik, bersama pasangan ataupun teman-teman untuk mengelilingi lapangan luas alun-alun tersebut. Sementara di Alun-alun Utara, mungkin suasananya tidak seramai Alkid, tetapi di sini anda bisa menikmati keindahan keraton pada malam hari dari setiap sudutnya sambil menikmati wedang ronde, jagung bakar, hingga bakmi jawa yang lezat.

Angkringan Kopi Jos Stasiun Tugu

Nah, tempat yang satu ini juga tidak boleh dilewatkan ketika ingin berwisata malam di Kota Jogjakarta, khususnya di sekitar Malioboro, yakni Angkringan Kopi Jos. Ketika di Jogja, anda wajib menyicipi kelezatan dan kenikmatan kopi Jos yang ada di sekitar Jalan Malioboro.

wisata-malam-malioboro-jogja-traveloka-2
source: kabarnesia.com

Meskipun berada di pinggir jalan, justru hal itulah yang membuat wisata malam anda lebih romantis. Jika penasaran tentang apa sih sebenarnya dan spesialnya kopi jos itu, anda bisa mengintip bagaimana nikmatnya hidangan kopi jos ditemani jadah bakar di Angkringan Lik Man.

Nah itulah tempat wisata malam Malioboro yang romantis dan harus anda kunjungi. Malioboro memang menjadi salah satu pusat pariwisata di Kota Jogjakarta. Oleh karena itu, rasanya akan lebih menyenangkan jika anda memilih penginapan di hotel yang ada di dekat Malioboro agar bisa puas menikmati romantisme wisata Jogja lebih lama.

Di Jogjakarta khususnya di daerah Malioboro sudah banyak ditemukan hotel ataupun penginapan dengan beragam fasilitas yang memadai. Untuk beberapa daftarnya, anda bisa mengeceknya melalui aplikasi Traveloka untuk mendapatkan penginapan yang nyaman dengan harga bersahabat serta pelayanan customer service 24 jam yang selalu siap menjawab segala kebutuhan anda. Selamat menikmati wisata malam Malioboro!

Image source: cermati.com

The post 4 wisata malam Malioboro yang romantis dan memorable appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Hotel Hyatt Jogja: kemewahan heritage berpadu dengan alam hotel-hyatt-regency-jogja/ Sat, 01 Jul 2017 04:29:04 +0000 ?p=6615 Hotel Hyatt Jogja menghadirkan kemewahan bintang lima dibalut kentalnya budaya Jawa serta hijaunya pepohonan lereng gunung Merapi yang menyegarkan. Hotel Hyatt Jogja merupakan salah satu hotel berbintang lima terbaik di Yogyakarta. Hyatt Regency Yogyakarta terletak di daerah utara kota ini, tepatnya di Jl. Palagan Tentara Pelajar yang terletak di kaki Gunung Merapi. Hotel ini mempunyai […]

The post Hotel Hyatt Jogja: kemewahan heritage berpadu dengan alam appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Hotel Hyatt Jogja menghadirkan kemewahan bintang lima dibalut kentalnya budaya Jawa serta hijaunya pepohonan lereng gunung Merapi yang menyegarkan.

Hotel Hyatt Jogja merupakan salah satu hotel berbintang lima terbaik di Yogyakarta. Hyatt Regency Yogyakarta terletak di daerah utara kota ini, tepatnya di Jl. Palagan Tentara Pelajar yang terletak di kaki Gunung Merapi. Hotel ini mempunyai luas 24 hektar dan landscape pemandangan yang sangat indah dengan rimbunnya tanaman dan pepohonan menghiasi setiap sudutnya. Begitu memasuki area lobi, suasana khas Jawa akan terasa sangat kental dengan bangunan joglo yang menghiasi pintu masuk hotel.

Dan ternyata, Hotel Hyatt Regency Yogyakarta ini pernah menjadi hotel Hyatt terbaik kedua di dunia lho!

hotel-hyatt-jogja-pemandangan
source: booking.com

Fasilitas Hotel Hyatt Regency

Hotel bintang lima ini memiliki berbagai macam fasilitas yang siap memanjakan para tamu seperti gym, health club, swimming pool, Jacuzzi, salon & spa, jogging track, ballroom, lapangan golf, restoran, lounge, dan bar. Selain itu, di hotel ini, anda bisa berkeliling naik andong ataupun sepeda, yang juga merupakan salah satu fasilitas hotel. Untung memanjakan para tamu, Hotel Hyatt Jogja menyediakan 1 restaurant, 2 lounge, dan 1 bar dengan sajian makanan dan minuman sekelas bintang lima yang tak perlu diragukan kelezatannya.

Kolam renang Hotel Hyatt Regency Jogja merupakan salah satu kolam renang hotel terbaik di Jogja. Tidak seperti kolam renang hotel pada umumnya yang hanya berbentuk persegi panjang, kolam renang di hotel ini dibangun dengan tema taman dan dibedakan berdasarkan kedalamannya.

Bagi anda yang membawa buah hati anda untuk ikut berenang, tidak perlu khawatir, karena tersedia kolam khusus anak kecil yang memiliki kedalaman sekitar 65m dilengkapi dengan seluncuran, tentunya akan aman untuk buah hati anda. Tentunya, untuk benar-benar yakin akan keselamatan si kecil anda tetap perlu mengawasi saat berenang ya. Ada juga Upper pool yang memiliki kedalaman 80-120-140-145 cm.

Hotel ini seakan serba tahu dalam memanjakan pengunjung dalam setiap kesempatan,  di Lower pool yang memiliki kedalaman sekitar 120 cm, tersedia sebuah stage yang biasanya digunakan untuk penampilan kebudayaan seperti, tari tradisional, dan gamelan, yang ditampilkan di setiap sorenya.

hotel-hyatt-jogja
source: biwatour.com

Menghabiskan waktu sore di area swimming pool Hotel Hyatt Regency Jogja pun menjadi kegiatan yang sangat direkomendasikan. Sebuah river pool dengan lintasan mengitari indah dan hijaunya pepohonan taman tropis yang tertata rapi akan menjadi suasana bersantai yang sempurna sambil menikmati teh sore anda. Kalau masih mau seru-seruan di dalam air, jangan lupa bawa floating donut anda untuk relaksasi sambil menyusuri river pool ya! Untuk menambah keseruan kegiatan berenang anda dan teman-teman serta keluarga, hotel ini pun menyediakan beragam jenis permainan kolam, seperti polo air, snorkling untuk anak-anak, perang bantal, hingga basket air. Dijamin puas main air di Hotel Hyatt Jogja!

Salah satu fasilitas di Hotel Hyatt Regency Jogja yang tidak dimiliki hotel-hotel berbintang kebanyakan adalah fasilitas jogging track. Lintasan jogging sejauh 2.5 kilometer dibangun mengitari rimbunnya pepohonan dan indahnya taman yang ditata sedemikian rupa sehingga menyerupai hutan tropis.

Waktu terbaik untuk jogging adalah pagi hari ketika udara masih segar dan sinar matahari belum terlalu panas menyegat kulit. Hangatnya cahaya matahari yang menembus pepohonan yang besar dan rindang akan menjadi pemandangan yang memanjakan mata di pagi hari.

hotel-hyatt-regency-jogja
source: redheadroamer.com

Bagi anda yang mencari tempat untuk meeting ataupun acara lainnya yang membutuhkan space besar, hotel bintang lima ini menyediakan 1 ballroom yang dapat menampung kapasitas sampai dengan 1000 orang, sehingga anda dapat dengan mudah menyelenggarakan acara anda disana. Bukan hanya area indoor, Hotel Hyatt Regency Yogyakarta juga sudah menjadi langganan resepsi pernikahan di halaman terbukanya yang sangat indah lho!

Golf di Hotel Hyatt Regency Yogyakarta

Hotel ini menawarkan nine-hole golf course yang didesain oleh 2 perusahaan yang berbasis di Hawaii. Lapangan golf par 30 menghadirkan lapangan golf paling menantang di Kota Gudeg dengan 6 par – 3 holes dan 3 par – 4 holes yang memiliki luas sebesar 1.835 meter. Setiap lubang memiliki tiga area tee-off untuk mengakomodasi pegolf profesional, pria dan wanita.

hotel-hyatt-jogja
source: golfindonesia.biz

Bagi anda yang masih baru dan hendak mencoba olahraga ini di Hotel Hyatt Regency, tidak perlu ragu untuk datang langsung ke tempat ini, karena hotel ini menyediakan instruktur dengan berbagai macam tingkat keahlian yang dapat memberikan pelajaran yang secara personal untuk tamu dan anggota lokal. Hotel Hyatt Jogja juga menyediakan set lengkap golf club dan per piece rental, set klub kidal dan per potong rental, set klub anak-anak penuh, dan penyewaan sepatu golf.

Untuk biaya bermain golf di tempat ini pada hari Senin – Kamis, 9holes dikenakan biaya sebesar IDR309.000 dan 18holes sebesar IDR409.000. Kemudian Jumat –Minggu atau libur nasional, 9holes dikenakan biaya sebesar IDR409.000 dan 18holes sebesar IDR509.000

Kemangi Resto Hotel Hyatt Jogja

Lezatnya makanan akan semakin menambah kesan yang tidak terlupakan dalam menikmati nyaman dan mewahnya Hotel Hyatt Jogja. Seperti hotel berbintang lima pada umumya, Hyatt Regency Yogyakarta selalu memberikan pelayanan terbaik, termasuk soal memanjakan lidah anda, seperti adanya fasilitas untuk breakfast, dan lunch serta dinner yang menggunakan sistem a la carte.

Breakfast di Kemangi Bistro dimulai dari pukul 06.00 – 10.15 WIB, sedangkan ala carte untuk lunch pada pukul 11.00 – 18.00 WIB, dan dinner 18.00 – 22.30 WIB.

hotel-hyatt-jogja
source: booking.com

Kamar di Hotel Hyatt Regency

Hotel Hyatt Jogja memiliki 269 kamar, yang terdiri dari 209 Garden View Rooms, 51 Regency Club Rooms, 6 Junior Suite, 2 Executive Suite, 1 Presiden Suite, dan 3 ruang kamar untuk tamu yang berkebutuhan khusus. Bagi anda yang akan datang ke Jogja untuk business trip, disarankan untuk memilih kamar Regency Club, Executive Suite ataupun Presiden Suite, karena kamar-kamar tersebut memiliki ruangan khusus untuk bekerja, yang tentunya akan sangat menunjang pekerjaan anda.

hote-hyatt-jogja-suite
source: yogyakarta.regency.hyatt.com

Kamar tipe Suite memiliki luas ruangan hingga 144 square meter, dilengkapi dengan kitchensitting area, work area serta area balkon untuk melihat indahnya pemandangan dari kamar anda. Walaupun tidak semua tipe kamar memiliki balkon, pemandangan indah tetap terlihat dari kamar anda. Ada beberapa jenis pemandangan yang bisa anda pilih, seperti beautiful garden view, golf green, sparkling pool atau Gunung Merapi.

Untuk menambah kenyamanan  dan mendukung pekerjaan pengunjung, seluruh area hotel sudah terhubung dengan jaringan Wi-Fi.

Menuju Hotel Hyatt Regency

Dari Tugu Jogja, arahkan kendaraan anda ke utara menuju Jalan AM Sangaji, setelah bertemu perempatan, tetap lurus arahkan anda ke utara menuju Jalan Monjali. Di perempatan Ringroad Utara, tetap lurus menuju Jalan Palagan Tentara Pelajar. Hotel Hyatt Jogja akan berada di sebelah kiri jalan, berjarak sekitar 300 meter dari Ringroad Utara.

Cover image source: booking.com


Hotel Hyatt Regency

  • Alamat             : Jalan Palagan Tentara Pelajar,
  • Harga               : IDR 730.000 – IDR 4.900.000 (tergantung musim)
  • Jarak                : 4.9 kilometer dari tugu jogja
  • Dekat dengan : Restoran Sasanti, Restoran Ikan Bakar Cianjur, Monumen Jogja Kembali
  • Link                   : Hotel Hyatt Regency Yogya

The post Hotel Hyatt Jogja: kemewahan heritage berpadu dengan alam appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Prambanan Jazz: pagelaran jazz megah dilatarbelakangi Candi Prambanan prambanan-jazz-2017/ Sat, 01 Jul 2017 03:36:26 +0000 ?p=6745 Prambanan Jazz telah dikenal sebagai event musik jazz bertaraf internasional yang dibalut kearifan budaya kota Yogyakarta setiap tahunnya. Penasaran keseruannya? Prambanan Jazz merupakan event musik jazz tahunan yang menghadirkan musisi-musisi jazz terbaik, dari musisi lokal hingga mancanegara. Tahun 2017 ini, yang merupakan tahun ketiganya, Prambanan Jazz siap digelar tiga hari, yaitu pada 18, 19, dan […]

The post Prambanan Jazz: pagelaran jazz megah dilatarbelakangi Candi Prambanan appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Prambanan Jazz telah dikenal sebagai event musik jazz bertaraf internasional yang dibalut kearifan budaya kota Yogyakarta setiap tahunnya. Penasaran keseruannya?

Prambanan Jazz merupakan event musik jazz tahunan yang menghadirkan musisi-musisi jazz terbaik, dari musisi lokal hingga mancanegara. Tahun 2017 ini, yang merupakan tahun ketiganya, Prambanan Jazz siap digelar tiga hari, yaitu pada 18, 19, dan 20 Agustus 2017. Tentunya, masih bertempat di komplek Candi Prambanan, Yogyakarta.

Tahun ini konsep yang disuguhkan adalah 90’s Moment dengan menggandeng sederet musisi dan penyanyi yang populer di tahun 90-an. Event musik yang diberi slogan “Art, Music & Culture” ini ingin memadukan musik jazz yang modern dengan tanpa melupakan budaya yang sangat lekat dengan Kota Gudeg.

Pada pagelaran Prambanan Jazz kedua, tepatnya pada tahun 2016, acara ini sukses menghipnotis puluhan ribu penikmat musik jazz dengan menghadirkan Boyz II Men dan Rick Price sebagai artis utama. Sedangkan pada tahun pertamanya, Prambanan Jazz menghadirkan pemain saxophone handal internasional yang sudah dikenal baik semua orang, Kenny G.

prambanan-jazz-2015
source: wartajazz.com

Artis yang akan manggung di Prambanan Jazz 2017

Berdasarkan siaran pers Rajawali Indonesia Communication selaku promotor Prambanan Jazz Festival 2017, berbagai musisi lokal yang siap manggung di perhelatan jazz tahunan ini diantaranya adalah Andre Hehanusa, Katon Bagaskara, Tompi, Syaharani, Sandy Sandoro, T-Five, Base Jam, Emerald, Lingua, Ada Band, The Groove, Shakey,  KLa Project dan masih banyak lagi.

Seakan ingin menghadirkan pengalaman berkesan untuk para penikmat jazz tanah air, promotor berencana untuk menghadirkan pula musisi peraih nominasi Grammy Awards, Sarah Brightman, yang dijadikan penampil utama yang patut dinantikan. Musisi berbakat ini telah meraih lebih dari 200 penghargaan platinum dan emas di lebih 40 negara di dunia, salah satu lagu terbaiknya adalah “Time to Say Goodbye”.

Tidak hanya menghadirkan musisi-musisi tahun 90an saja, untuk menggaet penggemar musik jazz kaum muda, promotor juga menghadirkan musisi-musisi jazz yang banyak digandrugi oleh kaum muda saat ini, seperti Kahitna, Glenn Fredly, Yovie & Nuno, Saxx in the City, Yura Yunita, Afgan,  Marcell, Rio Febrian, Kunto Aji, dan Payung Teduh, serta masih banyak musisi lainnya. Tak lupa pula promotor juga turut mengundang musisi kenamaan seperti Shaggy Dog, NDX A.K.A, /Rif,  Ipang, dan masih banyak lagi.

prambanan-jazz
source: brilio.net

Tidak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Prambanan Jazz 2017 akan tetap menggunakan dua panggung utama. Panggung Hanoman yang berada di area Lapangan Brahma akan menjadi panggung utama musisi-musisi andalan yang tentunya akan mencuri perhatian para penikmat jazz. Kemudian Panggung Rorojonggrang yang berada di area Lapangan Wisnu akan menjadi panggung festival show.

Pasar Kangen di Prambanan Jazz 2017

Untuk semakin menyemarakkan suasana 90-an, pantia menghadirkan berbagai sajian wisata kuliner bernuansa Yogyakarta tempo dulu yang disebut dengan Pasar Kangen. Selaras dengan konsep yang diusung, promotor ingin menyuarakan keindahan budaya dan suasana Yogyakarta yang semakin kesini semakin hilang tergerus zaman. Dengan hadirnya Pasar Kangen ini tentunya akan menghadirkan kembali memori romantis masa-masa tahun 90an, dan juga untuk para generasi milenial, konsep pasar kangen ini akan menghadirkan suasana Yogyakarta tempo dulu.

Tiket Prambanan Jazz 2017

Tiket prambanan Jazz 2017 dibedakan sesuai hari dan kategori tiket. Ada 5 kategori tiket, yaitu Festival, Silver, Gold, Platinum, dan Diamond. Sebagai gambaran, tiket Festival show terusan (3 day) adalah IDR600.000,  sedangkan tiket Diamond hari pertama adalah IDR1.200.000. Tiket kategori Festival dan Silver tidak memiliki nomor tempat duduk.

Tiket dengan nomor tempat duduk pada tiket kategori Gold, Platinum dan Diamond tentunya lebih disarankan, karena anda akan lebih nyaman dalam menikmati lantunan musik jazz dari berbagai musisi jazz terbaik. Terlebih apabila anda ingin mendapatkan spot terbaik dalam menikmati penampilan guest star Prambanan Jazz 2017, tiket kategori Diamond sangat disarankan, yang bisa anda dapatkan dengan harga IDR 2.500.000.

Menuju lokasi Prambanan Jazz

Dari pusat kota Jogja, lokasi perhelatan musik Prambanan Jazz berjarak kurang lebih 40 kilometer ke arah timur. Arahkankendaraan anda menuju Jalan Raya Jogja Solo, dan Candi Prambanan akan berada di sebelah kiri anda. Setelah itu anda akan bertemu perempatan, kemudian belok kiri dan lurus sekitar 100 meter, pintu masuk menuju area Candi Prambanan akan berada di sebelah kiri.

Cover image source: forumblogklaten.blogspot.co.id


Prambanan Jazz 2017

  • Alamat      : Bokoharjo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman
  • HTM          : IDR250.000 – IDR2.500.000
  • Telepon     : 0822 2666 4343 / 0852 5216 4343
  • Instagram : @prambananajazz
  • GPS            : -7.7520206,110.4892787

The post Prambanan Jazz: pagelaran jazz megah dilatarbelakangi Candi Prambanan appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
5 sanggar tari di Jogja untuk segala jenis tarian sanggar-tari-di-jogja/ Tue, 27 Jun 2017 04:00:15 +0000 ?p=6940 Kota Jogja memang memiliki aura berkesenian yang sangat kuat. Anda berminat menyalurkan minat menari anda? 5 sanggar tari di Jogja ini mungkin bisa anda coba. Sanggar tari atau tempat berlatih tari di kota Jogjakarta sangatlah banyak dan memiliki kekhasan tersendiri. Mulai dari yang khusus untuk tari klasik, tari gaya baru, tari modern, hingga berlatih yoga […]

The post 5 sanggar tari di Jogja untuk segala jenis tarian appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Kota Jogja memang memiliki aura berkesenian yang sangat kuat. Anda berminat menyalurkan minat menari anda? 5 sanggar tari di Jogja ini mungkin bisa anda coba.

Sanggar tari atau tempat berlatih tari di kota Jogjakarta sangatlah banyak dan memiliki kekhasan tersendiri. Mulai dari yang khusus untuk tari klasik, tari gaya baru, tari modern, hingga berlatih yoga bisa anda temukan di Kota Pelajar ini. Jika anda memang memiliki hobi menari, atau penasaran ingin mencobanya, tak ada salahnya untuk cek 5 sanggar tari di Jogja berikut ini.

Rekomendasi 5 sanggar tari di Jogja

Sanggar Teri Natya Lakshita

Sanggar tari di Jogja ini didirikan oleh seniman gaek bernama Didik Nini Thowok. Siapa yang tidak kenal beliau? Beliau adalah pionir di bidang tari di kota Jogja ini. Berbagai festival baik dalam dan luar negeri sudah pernah beliau ikuti. Maka tidak heran apabila sanggar ini menjadi salah satu rekomendasi yang wajib anda coba.

Di sini, anda akan diajarkan tari klasik dan gaya baru. Tarian beliau banyak berfokus pada olah gerak tubuh yang unik. Salah satu keunikanya adalah adanya dwi gerak. Jadi, penari akan menarikan gerakan tari tidak hanya dengan badan bagian depan namun juga bagian belakang. Bisa dikatakan ini sangat sulit karena koordinasi gerakan badan ketika menarikan dengan gerakan terbalik sangatlah sulit.

sanggar-tari-natya-lakshita-jogja
source: zetizen.com

Didik Nini Thowok juga menjadi tempat untuk menyewa kostum tari karena sangat banyaknya koleksi baju tari yang dimiliki. Salah satu yang sangat lengkap dan unik adalah koleksi topeng beliau. Koleksi topeng ini tidak hanya dari dalam negeri, namun juga dari luar negeri. Sangat tidak mengherankan karena memang ketika ada tugas di luar negeri, membeli topeng adaah kegiatan kegemaran beliau, sebagai penambah koleksi ataupun sebagai cenderamata dari negara tersebut.

Keramah tamahan dan kesabaran Didik Nini Thowok dalam mengajar juga menjadi nilai tambah. Anda akan diajarkan dari nol mengenai gerakan tari dan anda akan diajarkan dengan metode yang muda dimengerti karena setiap gerakan anda akan diperhatikan oleh beliau dengan seksama. Menarik sekali ya, belajar dari sang mestro tari ini.

 

Padepokan Seni Bagong Kusudiardja

 

Berlokasi di daerah Bantul, padepokan ini merupakan milik dari seorang mestro tari kenamaan negeri ini. Nama beliau menjadi nama dari sanggar tari ini juga, Bagong Kusudiardja. Bealiau ialah mestro tari yang sangat membanggakan. Salah satu karya beliau pernah dipentaskan di Vatikan di depan Paus karena mengangkat cerita mengenai jalan salib.

Beliau memang seniman dengan paket komplit karena selain tari, beliau juga seniman lukis. Tari yang beliau ciptakan sampai saat ini masih menjadi acuan beberapa sanggar tari di Jogja. Baik tari klasik maupun tari gaya baru bisa anda pelajari di sanggar tari ini dan diampu oleh keluarga dari Pak Bagong sendiri. Beberapa pelatih tari juga merupakan murid dari Pak Bagong. Jadi, anda akan mendapatkan ilmu menari secara lengkap dan menyenangkan di sini.

sanggar-tari-padepokan-seni-bagong-kusudiardja-jogjakarta
source: merahputih.com

Murid yang belajar tari di sini tidak hanya anak-anak namun juga dewasa, jadi anda tidak perlu sungkan apabila mengingkan belajar mengenari kesenian tari di sini. Kostum untuk tari juga lengkap dan bisa dipinjam untuk keperluan pentas baik tari maupun drama. Sanggar tari ini juga menerima koreografi tari apabila anda menginginkan membuat sebuah tari yang khas akan diri anda atau instansi anda. menarik bukan?

  • Alamat  : Desa Kembaran, RT. 004 / RW. 21, Tamantirto, Kasihan
  • Telepon : (0274) 414 404
  • GPS        : –7.8304572,110.3300667

 

Ndalem Pujokusuman

 

Sanggar tari ini terletak di tengah kota dan mudah dijangkau baik menggunakan angkutan umum maupun kendaraan pribadi. Ndalem Pujokusuman bisa dikatakan merupakan sanggar tari yang fokus pada tari klasik, khusunya tari yang sering dipentaskan di keraton baik itu keraton Yogyakarta maupun Puro Pakualaman.

Di sini, anda akan diajarkan menari dengan gerak yang lembut dan membutuhkan konsentrasi tinggi serta keluwesan bak putri raja. Selain itu, anda juga diajarkan menggunakan pakaian tradisional Jogja dengan khas kutu barunya dan berjarik. Setiap latihan, sangat disarankan untuk menggunakan pakaian tersebut sehingga komplitlah kegiatan belajar kebudayaan dan kesenian.

ndalem-pujokusuman-jogjakarta
source: dianliwenmi.com

Di Ndalem Pujokusuman ini, terdapat kelas junior dan senior. Setiap peserta tari junior, akan diajarkan mengenai tari sederhana terlebih dahulu. Para senior di Ndalem Pujokusuman juga diikut sertakan untuk mengajari para peserta senior sehingga tidak ada senioritas di sini.

Keunikan lain dari sanggar tari ini adalah, setiap hari Selasa dengan pasaran Wagen akan diadakan latihan bersama antara senior dan junior. Anda akan melihat para peserta menari bersama dan ini seakan menjadi ajang untuk mengevaluasi kemampuan menari para peserta.

Pelatih tari di sanggar tari tari di Jogja ini juga bukan sembarang orang. Beliau para pelatih tari merupakan para penari keraton dan Ndalem Pujokusuman sendiri memang masih merupakan kepunyaan keluarga keraton. Anda akan mendapatkan ilmu yang banyak mengenai tari yang dipentaskan di keraton di sanggar ini jadi akan sangat rugi kalau anda tidak mencoba belajar menari di sini.

  • Alamat  : Jl. Brigadir Jenderal Katamso, Keparakan, Mergangsan
  • Telepon : (0274) 371 721
  • GPS        : -7.8129385,110.3674952

 

Sanggar Kinanti

 

Sanggar ini merupakan milik dari putri Bapak Jemek Supardi, seorang seniman pantomime kenamaan di kota Jogja. Iaalah Kinanti Sekar Rahina, seorang seniman tari yang masih muda dan berbakat di kota budaya ini. Kemapuannya menari tidak hanya terbatas pada tari klasik namun juga tari kontemporer.

Cara mengajar yang tidak menggurui menjadikan sanggar ini sangat cocok apabila anda ingin belajar menari dari nol. Hal yang menarik lainya adalah, adanya kelas anak-anak dan kelas dewasa sehingga anda para dewasa juga tetap bisa belajar tari di sini.

Para pelatih tari di sanggar tari di Jogja satu ini pun bisa dikatakan bukan orang sembarangan. Salah satunya adalah bapak Joko yang menjadi langganan menari di keraton untuk pementasan harian. Gerak luwes beliau sangat cantik dan mudah dipelajari meskipun oleh seorang pemula. Selain bapak Joko, pelatih tari di sanggar ini adalah Kinanti Sekar Rahina sendiri. Ibarat seorang ibu, dia mengelola sanggar ini dengan sepenuh hati sehingga anda akan dituntun dengan hati di sanggar ini.

sanggar-kinanti-jogjakarta
source: instagram/sanggarkinanti

Selain menari, sanggar ini juga membuka beberapa kelas yang masih berhubungan dengan kebudayaan Jawa lainya. Sebut saja kelas nembang (menyanyi dalam bahasa Jawa), dan kelas menulis huruf Jawa. Untuk kelas menari, terbagi menjadi tari klasik Jogja dan tari kreasi baru. Keduanya menerima kelas anak-anak dan dewasa. Kegiatan menari di sanggar ini banyak dilakukan di waktu sore hingga malam hari sehingga para peserta dewasa sangat terfasilitasi di sini.

 

Mila Art Dance School

 

Sanggar tari ini bisa dikatakan sebagai penjawab keinginan masyarakat Jogja akan keberadaan sanggar tari di wilayah Sleman atau utara. Letaknya yang berada di Jalan Kaliurang sangat terjangkau dengan kendaraan beroda dua maupun kendaraan beroda empat. Pendiri sanggar ini adalah Mila Rosinta, seorang seniman muda berbakat yang satu angkatan dengan Kinanti Sekar Rahina. Kegemaranya dalam menari sanggup mengantarnya untuk pentas hingga ke luar negeri.

Mila Art Dance School menawarkan kelas menari tidak hanya sebatas tari klasik dan kreasi baru namun juga tari modern seperti k-pop, hip-hop, salsa, ballet, hingga yoga dan senam. Lengkap! Bahkan, anda dapat mencoba satu sesi latihan di sanggar ini secara gratis! Tawaran yang cukup menggiurkan, bukan?

sanggar-tari-jogja-mila-art-dance-school
source: instagram/milaartdanceschool

Untuk pelatih tari, sanggar ini dilatih langsung oleh penari professional bahkan Mila Rosinta sendiri ikut terjun langsung mengajar tari di sanggar ini. Anda akan diajarkan tarian sesuai dengan kegemaran anda dan program yang anda pilih bahkan apabila anda merupakan seorang pemula. Dengan prinsip kekeluargaan, sanggar ini sangat merekatkan pelatih dengan peserta selayaknya hubungan keluarga.

  • Alamat  : Jalan Cendrawasih (Manggis) No.79 Catur Tunggal, Depok
  • Telepon : 0817 272 043
  • GPS        : -7.772482,110.3972663

Bagaimana? Sudah bisa menentukan kira-kira sanggar mana yang akan anda coba? Tidak ada salahnya anda datang ke sanggar tersebut untuk sekedar melihat dan berkenalan dengan pengelola sehingga anda akan bisa menentukan sanggar mana yang cocok untuk anda ikuti.

Cover image source: antarafoto.com

The post 5 sanggar tari di Jogja untuk segala jenis tarian appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Jogja Food Paradise: food court dengan seabreg pilihan makanan jogja-paradise-food-court/ Tue, 27 Jun 2017 03:00:20 +0000 ?p=7000 Jogja Food Paradise memang surga pecinta kuliner dengan pilihan makanan lokal hingga mancanegara yang mengenyangkan. Harganya terjangkau pula! Makan di 1 restoran sudah biasa, bagaimana kalau makan di banyak restoran sekaligus? Jogja dengan kekayaan kulinernya memiliki tempat yang tepat: Jogja Food Paradise atau bisa disebut Jogja Paradise. Tempat ini merupakan salah satu one-stop food court […]

The post Jogja Food Paradise: food court dengan seabreg pilihan makanan appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Jogja Food Paradise memang surga pecinta kuliner dengan pilihan makanan lokal hingga mancanegara yang mengenyangkan. Harganya terjangkau pula!

Makan di 1 restoran sudah biasa, bagaimana kalau makan di banyak restoran sekaligus? Jogja dengan kekayaan kulinernya memiliki tempat yang tepat: Jogja Food Paradise atau bisa disebut Jogja Paradise. Tempat ini merupakan salah satu one-stop food court terbesar di Jogja.

Food court yang terletak di Jalan Magelang ini memiliki banyak tenant yang menawarkan masakan lokal hingga mancanegara. Belum cukup sampai di situ, harga dari menu yang begitu lengkap ini relatif terjangkau. Di sini anda bisa menikmati makan dan minum yang bervariasi sekaligus mengenyangkan dengan harga yang oke!

Sebagai salah satu food court terbesar di Jogja, Jogja Paradise memiliki tempat makan yang luas dan terbuka dengan sebuah taman di tengahnya. Food court ini memiliki jumlah tempat duduk yang banyak sehingga anda tidak perlu khawatir kehabisan tempat.

Kebersihan di tempat ini pun sangat terjaga. Area taman food court memberikan pemandangan yang asri dan suasana yang sejuk ketika anda sedang menikmati makan. Tempat makan yang luas di sini akan cocok untuk dijadikan lokasi acara gathering, buka bersama, reunian, atau sekedar kumpul rame-rame bersama teman-teman. Reservasi tempat bisa dilakukan sebelumnya dengan menghubungi pihak Jogja Paradise.

jogja-food-paradise
source: ceritamakan.com

Menu yang sangat variatif di Jogja Paradise

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, food court ini memiliki menu yang sangat beragam, mulai dari lokal hingga mancanegara, dari A sampai Z. Tak heran bila sebuah artikel yang menyebut tempat ini sebagai “satu tempat beribu santapan.” Chinese, Western, Thai, hingga Japanese food ada di sini!

Walaupun ada banyak pilihan tenant makanan, di sini hanya terdapat 1 buku menu yang berisikan semua menu milik para tenant Jogja Paradise untuk memudahkan pengunjung. Beberapa tenant yang tidak masuk ke dalam buku menu gabungan ini antara lain Sushi Story, Mie Jakarta, dan Ah Moy dimana mereka memiliki area restoran tersendiri.

jogja-food-paradise
source: makanjogja.com

Untuk makanan lokal Indonesia, food court ini memiliki beberapa tenant yang bisa anda pilih. Pertama ada Chain AR yang menyediakan Soto Betawi dan ragam seafood. Bagi anda penggemar Coto Makassar, anda bisa memesannya di Dapur Sulawesi yang juga menyediakan bandeng, otak-otak, dan lain-lain.

Beragam menu penyetan ayam, lele, dan sebagainya ditawarkan oleh Penyetan Mas Bagong. Menu masakan bebek juga ada, yang dijual Bebek Cak Roji. Pondok Dhahar Joglo menawarkan menu opor, sate, nasi langgi, dan oseng mercon.

jogja-food-paradise
source: radarjogja.co.id

Untuk anda penggemar nasi pecel, nasi timbel, nasi rawon, dan nasi rames tenant DC2 menyediakan makanan-makanan tersebut. Bagi anda penggemar mie, Jogja Paradise punya 2 tenant yang spesialis di makanan tersebut: Mie Surabaya dan Mie Jakarta!

Kemudian makanan lokal yang legendaris yaitu bakso juga disediakan oleh Bakso Babat Salatiga Rahayu. Tidak lupa panganan khas Jogja yaitu gudeg disediakan oleh Gudeg Mercon yang pedesnya bikin nagih. Masih ada beberapa tenant yang menyediakan makanan lokal lainnya seperti Waroeng Djwara, Oma Soen (pempek) dan lain-lain.

Untuk tenant yang menyediakan masakan mancanegara, Jogja Paradise memiliki Khao Pao, Rama Cuisine, dan Sushi Story. Rama Cuisine menyediakan masakan-masakan India seperti nasi kebuli dan prata. Khao Pao menyediakan masakan Thailand dan Sushi Story menyediakan beragam pilihan sushi dan taiyaki dengan harga yang murah.

Jika anda hanya ingin ngemil, anda bisa memesan menu snack seperti roti panggang, martabak, pisang goreng, hingga French fries. Minuman seperti jus, teh, dan kopi juga tersedia. Tenant Es Murni menyediakan aneka minuman es seperi es doger, cincau, dan sebagainya.

jogja-food-paradise
source: info-jogja.com

Menuju Jogja Paradise

Untuk menuju tempat ini sangatlah mudah. Dari Tugu Jogja, luruslah ke barat ke arah Godean. Sesampainya di perempatan pertama, beloklah ke kanan memasukki Jalan Magelang. Setelah itu anda cukup lurus terus sekitar 4 km dan food court ini dapat anda temukan di kanan jalan. Tempat ini berada di seberang Jogja City Mall.

Cover image source: slowtravelid.blogspot.com


Jogja Food Paradise

  • Alamat     : Jl. Magelang, Sinduadi, Mlati, Sleman
  • Harga       : IDR6.000 – IDR100.000
  • Jam buka : 09.00 – 22.00 WIB
  • Telepon    : (0274) 622616

The post Jogja Food Paradise: food court dengan seabreg pilihan makanan appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Jogja Berkebun: mengembalikan hijau Jogja sepetak demi sepetak jogja-berkebun/ Sun, 25 Jun 2017 04:00:27 +0000 ?p=6823 Akifitas padat khas perkotaan memang harus diimbangi dengan yang segar-segar. Seperti misalnya ngebon! Yuk belajar berkebun di komunitas Jogja Berkebun! Jika modernisasi membuat anda lelah dengan jalan-jalan yang dipenuhi polusi, atau sudah merasa suntuk dengan padatnya bangunan di kota Jogja, mungkin saatnya anda melihat lebih banyak tanaman hijau tumuh subur. Daripada hanya mengandalkan orang lain, […]

The post Jogja Berkebun: mengembalikan hijau Jogja sepetak demi sepetak appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Akifitas padat khas perkotaan memang harus diimbangi dengan yang segar-segar. Seperti misalnya ngebon! Yuk belajar berkebun di komunitas Jogja Berkebun!

Jika modernisasi membuat anda lelah dengan jalan-jalan yang dipenuhi polusi, atau sudah merasa suntuk dengan padatnya bangunan di kota Jogja, mungkin saatnya anda melihat lebih banyak tanaman hijau tumuh subur. Daripada hanya mengandalkan orang lain, kenapa tidak menciptakan ruang hijau anda sendiri? Jika anda tidak begitu paham caranya, coba simak solusi unik yang ditawarkan komunitas Jogja Berkebun berikut!

Jogja_berkebun
source: instagram/@merlaharism

Sebagai upaya mewujudkan nuansa kota yang ramah lingkungan, sejumlah anak muda di Jogjakarta membentuk komunitas Jogja berkebun. Jogja Berkebun merupakan bagian dari komunitas Indonesia Berkebun yang bertujuan menyebarkan semangat positif untuk lebih peduli kepada lingkungan di daerah perkotaan.

Melalui jejaring sosial, komunitas yang bergerak di bidang lingkungan ini sangat bersemangat menggalakkan gerakan peduli lingkungan di daerah perkotaan melalui program urban farming. Lokasi komunitas ini sendiri berada di Jalan Kaliurang Km 8 Yogyakarta.

Serunya kegiatan Jogja Berkebun

 JogBun Ngebun

JogBun Ngebun merupakan aktivitas rutin yang diadakan setiap Minggu pagi mulai dari pukul 08.00 WIB sampai sekitar pukul 12.00 WIB. Selama kegiatan, anggota JogBun bersama sama gotong royong menjalankan program Urban Farming. Urban Farming adalah konvservasi memanfaatkan lahan tidur di kawasan perkotaan menjadi lahan pertanian atau perkebunan produktif hijau.

Di JogBun Ngebun anda akan diajak bercocok tanam, membuat pupuk, mikroorganisme lokal (MOL),  pembibitan, menanam sayuran segar dan pemanenan. Pada umumnya sayuran yang ditanam ialah kangkung, bayam, cabe, dan sawi. Setelah berkebun anda bisa beristirahat sambil memakan cemilan dari rumah sekaligus menikmati pemandangan kebun.

Jogja_berkebun
source: instagram/@jogjaberkebun

Selain bisa belajar hal baru, bertemu teman, anda juga bisa mencicipi sayuran organik hasil dari kerja keras sendiri. Saat musim panen tiba, tidak jarang komunitas ini mengadakan acara kumpul bareng serta bagi bagi hasil panen. Sering kali hasil panen dimasak dan dimakan bersama-sama. Ada yang membawa nasi, kerupuk, juga lauk tambahan. Selain sehat, tentu saja ini bisa menjadi solusi tepat bagi anak kos di akhir bulan.

Kelas Hijau

Setelah seru-seruan di kebun, Jogja Berkebun juga ada agenda seru lainnya, yakni Kelas Hijau. Buat yang ingin mengeluarkan ide-ide gila atau berbagi ilmu, anda wajib untuk mengikuti agenda ini. Kelas hijau ini memfasilitasi para anggota Jogja Berkebun untuk sharing, membahas agenda selanjutnya hingga saling cerita dan curhat. Biasanya, agenda ini diadakan dua kali dalam satu bulan. Lokasinya pun nomaden alias pindah pindah. Bisa di warung makan, kafe atau bahkan di working place ala Jogja.

Jogja_Berkebun
source: jogjaberkebun.wordpress.com

JogBun Jalan Jalan

Nah, untuk mempertajam pengetahuan tentang pertanian, perkebunan, dan lingkungan, Jogja Berkebun juga sering mengadakan kunjungan ke industri pertanian dan tempat wisata ekologi. Misalnya saja ke Bumi Langit, Indmira, Pantai Watu Kodok, Roemah Organik dan masih banyak lagi. Di sini anda bisa mendapatkan ilmu langsung dari pakarnya. Tidak sebatas itu saja, jika ilmunya serasa masih kurang jelas, anda boleh bertanya secara bebas dan sebanyak mungkin.

Di JogBun Jalan Jalan ini, anda pun bisa melihat aneka inovasi yang telah dikembangkan industri pertanian salah satunya ialah hidroponik.

Jogja_berkebun
source: instagram/jogjaberkebun

Konferensi

Di Jogja Berkebun anda bisa meng-explore diri lebih dari sebatas Kota Jogjakarta. Hampir sekitar 2 tahun sekali, Indonesia Berkebun pasti selalu mengadakan sebuah konferensi. Tentu saja  konfrensi ini dihadiri oleh banyak pihak dengan latar belakang berbeda beda. Ada yang dari Jogja Berkebun, Jakarta Berkebun, Makassar Berkebun, dan ditambah tiga puluh kota besar lainnya. Tuan rumah dari acara konfeersi ini pun tidak tetap maka tak heran jika lokasi konferensi ikut berpindah pindah.

Berkebun juga bisa menghilangkan stres dan memiliki kepuasan jiwa tersendiri loh. Melalui tanaman dan berkebun, suasana hati akan semakin tenang nan sejuk, keseimbangan emosi dan pikiran pun semakin terjaga. Terlebih lagi jika berkebun di depan rumah. Pemandangan asri, dihiasi tanaman-tanaman hijau mampu membuat hati terasa damai dan tentram. Jadi tunggu apa lagi, merasa teratarik berkebun? Yuk bergabung di Jogja Berkebun.

Menuju lokasi Jogja Berkebun

Untuk menuju lokasi kebun Komunitas Jogja Berkebun, anda cukup melaju ke Jalan Kaliurang kilometer 8. Tepat di perempatan PLN, berbeloklah ke arah kiri menyusuri Jalan Banteng. Kemudian menuju Jalan Kopen II. Lokasi kebun ada di belakang rumah salah satu penggiat Jogja Berkebun. Agar lebih mudah menemukan lokasi, tidak ada salahnya untuk menghubungi langsung Jogja Berkebun melalu media sosial. Selamat berkebun!

Jogja_berkebun
instagram/ @Jogjaberkebun

Cover image source: instagram/@jogjaberkebun


Komunitas Jogja Berkebun

  • Alamat       : Jalan Kopen II No 15, Jakal Km 8
  • Instagram : @jogjaberkebun
  • Twitter       : @jgjberkebun
  • website       : www.jogjaberkebun.wordpress.com

The post Jogja Berkebun: mengembalikan hijau Jogja sepetak demi sepetak appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Kelas Pagi Yogyakarta: ruang belajar fotografi dari ahlinya kelas-pagi-yogyakarta/ Sun, 25 Jun 2017 03:00:14 +0000 ?p=6804 Kelas Pagi Yogyakarta menjadi sumur bagi para penimba ilmu fotografi di Kota Pelajar ini. Anda akan bisa sharing dengan mentor yang ahli di bidangnya, gratis! Ruang belajar bernama Kelas Pagi Yogyakarta menjadi salah satu ruang belajar yang bisa diandalkan. Di sini, semua pembelajar berada dalam taraf setara dan para pemberi materi juga mentransfer ilmu mereka […]

The post Kelas Pagi Yogyakarta: ruang belajar fotografi dari ahlinya appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Kelas Pagi Yogyakarta menjadi sumur bagi para penimba ilmu fotografi di Kota Pelajar ini. Anda akan bisa sharing dengan mentor yang ahli di bidangnya, gratis!

Ruang belajar bernama Kelas Pagi Yogyakarta menjadi salah satu ruang belajar yang bisa diandalkan. Di sini, semua pembelajar berada dalam taraf setara dan para pemberi materi juga mentransfer ilmu mereka dengan cara yang asik. Metode yang tidak membosankan membuat para peserta mendapat tempat yang tepat untuk belajar dan mengekspresikan kreatifitas mereka. Mendidik tanpa mendikte, itulah salah satu kesan yang didapat apabila bergabung di ruang belajar ini. Dengan sloganya yang sangat unik yaitu “Keluar, Tumbuh, Liar”, ruang belajar ini seakan menjadi ruang yang menerima para manusia pembelajar sebagai diri mereka dan memberikan keluasan imajinasi untuk dikreasikan.

kelas-pagi-yogya
source: kristupa.wordpress.com

Sejarah dibentuknya Kelas Pagi Yogyakarta

Lahirnya Kelas Pagi Yogyakarta awalnya adalah dari obrolan ringan pendirinya yaitu Anton Ismael dan Nana Je Justina. Sebenarnya, Kelas Pagi Yogyakarta merupakan anak kedua dari Anton Ismael karena beliau terlebih dahulu membentuk Kelas Pagi Jakarta. Dinamakan demikian karena sesi belajar dilakukan pada pukul 06.00 – 10.00 WIB. Namun, kelas di Jogja ini unik karena tidak mesti dilakukan di pagi hari. Kelas belajar di Kelas Pagi Yogyakarta kebanyakan malah dilakukan di sore atau malam hari.

Kelas Pagi Yogyakarta berbeda dengan kelas pagi di Jakarta maupun di kota lain karena setiap kelas di rangkaian program ini semua berdasarkan dengan keadaan lokal masyarakat sekitar. Hadirnya di Jogja selain karena obrolan tersebut, juga karena iklim sosial budaya di Jogja yang heterogen dan egaliter membuat niat mendirikan Kelas Pagi Yogyakarta semakin kuat. Akhirnya, pada tahun 2009 di bulan Mei dibentuklah Kelas Pagi Yogyakarta secara resmi.

kelas-pagi-yogyakarta
source: kelaspagiyogyakarta.com

Hal menarik di Kelas Pagi Yogyakarta

Gratis

Yup! Anda tidak salah baca. Anda dapat belajar fotografi di Kelas Pagi secara cuma-cuma alias gratis. Untuk bisa ikut bergabung, anda bisa mendaftar di pendaftaran angkatan yang dilakukan setiap tahunya atau langsung datang ketika ada kelas (workshop, diskusi, pameran dan diskusi). Setiap peserta yang mengikuti kelas dianggap setara dan saling membantu satu sama lain, maka anda tidak perlu khawatir apabila anda adalah seorang pemula di bidang foto.

Mentor yang handal di bidangnya

Para pengajar atau mentor yang ada di kelas pagi bisa dikatakan bukan sembarang orang. Mereka adalah para pekerja seni khususnya seni fotografi yang mumpuni dan sudah tidak diragukan lagi kemapuanya. Para pengajar juga menempatkan diri mereka sebagai teman, agar keakraban antara peserta dan mentor seakan tidak ada jarak. Sharing yang dilakukan bukan dengan maksud neggurui, dan ilmu yang disampaikan bisa diterima dengan baik oleh semua peserta.

kelas-pagi-yogyakarta
source: instagram/kelaspagiyogyakarta

Fasilitas pendukung yang lengkap

Kelas Pagi Yogyakarta tidak hanya memberikan ruang belajar untuk fotografi tetapi juga memiliki kelas tari yang bernama Sanggar Kinanti. Selain itu, terdapat juga akses WiFi yang cukup kencang dan bisa diakses selama 24 jam (wajib lapor kepada penjaga), ruang pameran, perpustakaan, dan mini museum Don Hasman (master bidang etnofotografi), kantin, angkringan, dan guest house. Wow! Lengkap sekali!

Keberadaan sarana tersebut untuk menunjang proses belajar para peserta kelas pagi menjadi semakin maksimal. Khusus anda yang ingin privat, terdapat juga kelas khusus namun untuk kegiatan ini disarankan mendaftar secara mandiri di milis Kelas Pagi Yogyakarta.

kelas-pagi-yogyakarta
source: kelaspagiyogyakarta.com

Menuju Kelas Pagi Yogyakarta

Apabila anda dari pusat kota Jogja, arahkan kendaraan anda menuju sisi selatan ke arah Jalan Brigjen Katamso. Setelah melewati Jogjatronik, anda akan menemukan Indomart di sebelah sisi timur jalan atau kiri anda. Setelah Indomart tersebut, terdapat gapura masuk ke dalam gang. Arahkan kendaraan anda memasuki gang tersebut dan anda akan menemukan Ggedung Kelas Pagi Yogyakarta di sebelah kiri anda. sangat disarankan untuk menggunakan motor saja apabila akan ke tempat ini karena akses yang minim.

Cover image source: kelaspagiyogyakarta.com


Kelas Pagi Yogyakarta

  • Alamat           : Jl. Brigjen Katamso, Prawirodirjan, Gondomanan
  • Jam buka      : 08.00 – 22.00 WIB
  • Biaya masuk : gratis
  • GPS                 : -7.8072568,110.367495

The post Kelas Pagi Yogyakarta: ruang belajar fotografi dari ahlinya appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
8 mall di Jogja yang asik untuk refreshing hingga belajar bareng mall-di-jogja/ Sat, 24 Jun 2017 04:00:48 +0000 ?p=6846 Siapa yang tidak pernah ke pusat perbelanjaan satu ini? Di mall-mall di Jogja berikut, anda tak perlu khawatir soal belanja bulanan, window shopping, bahkan belajar bersama! Bagi anda yang suka belanja, refreshing hingga nongkrong seru bersama teman-teman, tidak ada salahnya berkunjung ke mall-mall di Jogja yang tidak hanya menyuguhkan brand-brand terkenal, tetapi juga lengkap dengan […]

The post 8 mall di Jogja yang asik untuk refreshing hingga belajar bareng appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>
Siapa yang tidak pernah ke pusat perbelanjaan satu ini? Di mall-mall di Jogja berikut, anda tak perlu khawatir soal belanja bulanan, window shopping, bahkan belajar bersama!

Bagi anda yang suka belanja, refreshing hingga nongkrong seru bersama teman-teman, tidak ada salahnya berkunjung ke mall-mall di Jogja yang tidak hanya menyuguhkan brand-brand terkenal, tetapi juga lengkap dengan arsitektur bangunan yang memukau dari nuansa modern hingga arsitektur bernuansa Romawi.

Mall di Jogja pun bisa menjadi tempat yang asik loh untuk belajar dan mengakses WiFi gratis, sehingga kegiatan anda ke mall tidak hanya sekedar belanja hingga mencuci mata, tetapi juga bisa diisi dengan belajar dan membaca buku diiringi alunan musik yang asik.

Mall di Jogja yang paling lengkap

Maliboro Mall Jogja

Malioboro Mall terletak  di jantung wisata Jogja yakni kawasan Jl. Malioboro yang telah terkenal baik oleh wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara, Malioboro mall juga merupakan mall pertama di Jogja yang didirikan pada tahun 1993.

malioboro-mall-jogja
source : flickr.com

Posisinya yang strategis dapat menjadi alternatif bagi anda yang ingin pergi ke mall dan sedang berada di kawasan wisata Malioboro. Mall ini cukup lengkap dengan menghadirkan aneka ragam outlet fashion dan sport seperti Matahari, Sport Station dan Athlete’s Foot, juga toko buku seperti Gramedia, hingga tempat makan seperti Pizza Hut, KFC, J.Co, supermarket dan lainnya.

Di lantai dasar Malioboro Mall, sering kali terdapat bazar yang menyajikan berbagai produk unik dengan harga yang menarik. Kadang juga terdapat pameran batik yang bisa anda bawa sebagai oleh-oleh lho.

  • Alamat      : Jl. Malioboro No. 52 – 58, Suryatmajan, Danurejan
  • Telepon    : (0274) 551 888
  • Jam buka : 10.00-21.30 WIB
  • Jarak        : 1.2 Kilometer dari Tugu Jogja

Hartono Mall

Hartono Lifestyle Mall Yogtakarta telah diklaim sebagai mall terbesar di Jogja dan di Jawa Tengah.  Mall ini berlokasi di Jl. Raya Ring Road Utara, Condong Catur dan memiliki lebih dari 300 tenant, terdiri dari 200 produk lokal dan 100 produk internasional.

 

hartono-mall-jogja
source : gudeg.net

Sejumlah brand terkemuka nasional dan internasional bisa anda temui di sini, seperti Hypermart, Matahari, CGV Blitz Megaplex, ACE Hardware, dan Electronic Solution. Untuk mengisi waktu luang dan ingin nongkrong santai dengan teman-teman anda, disini anda juga dapat menemukan Starbucks, Solaria, Pizza Hut, J.Co, dan tenant lainnya.

  • Alamat      : Jalan Ringroad Utara, Sanggrahan, Kaliwaru Condongcatur, Depok
  • Telepon    : (0274) 292 4095
  • Jam buka : 10.00-22.00 WIB
  • Jarak         : 6 Kilometer dari Tugu Jogja

Mall di Jogja dengan interior megah

Ambarukmo Plaza

Anda ingin pergi ke mall di Jogja tapi tidak punya banyak waktu dan harus segera pergi ke bandara? Ambarukmo Plaza merupakan mall yang cukup dekat dengan bandara Jogja lengkap dengan desain bangunannya yang megah seperti istana.

Ambarukmo Plaza juga terletak bersebalahan dengan hotel bintang 5, Royal Ambarukmo, loh. Jika anda sedang menginap di Hotel Royal Ambarukmo, anda hanya perlu jalan beberapa langkah untuk sampai ke salah satu mall di Jogja yang paling megah ini.

plazaambarrukmo-yogyakarta
source : twitter.com/plazaambarrukmo

Jika anda berkunjung ke Ambarukmo Plaza, jangan heran jika anda dibuat kagum dengan bangunannya yang megah, karena salah satu mall di Jogja ini menyuguhkan perpaduan konsep arsitektur Jawa klasik dan desain interior modern yang mewah.

Dengan lebih dari 230 toko, mall ini juga menghadirkan Carrefour, Centro Department Store, ACE Hardware, Informa, toko buku Gramedia, Timezone bahkan di lantai atas juga terdapat Cinema XXI & The Empire untuk anda yang ingin melepas penat dengan menonton film-film terbaru di bioskop. Anda juga bisa memanjakan lidah dengan aneka kuliner di Tamansar Food Court dan juga berbagai cafe dan restoran yang ada.

Terdapat juga beberapa toko khusus seperti salon, tempat bermain anak, tempat perawatan kulit dan kecantikan serta Phone Market di lantai Lower Ground yang menyediakan berbagai merek ternama seperti Apple, Samsung, Nokia, Blackberry, Sony, Oppo dan lain-lain.

  • Alamat      : Jl. Laksda Adisucipto, Caturtunggal, Depok
  • Jam buka : 10.00-22.00 WIB
  • Jarak        :5.2 Kilometer dari Tugu Jogja

Jogja City Mall

Jogja City Mall atau biasa disingkat dengam JCM merupakan sebuah pusat perbelanjaan di Jl. Magelang yang berada dalam satu kawasan dengan The Sahid Rich Hotel Yogyakarta. Jika anda sedang menginap di The Sahid Rich Hotel, anda pun hanya perlu berjalan beberapa langkah untuk berbelanja di Jogja City Mall ini.

Dibandingkan dengan mall-mall lainnya, JCM memiliki keunikan tersendiri. Bangunannya dirancang dengan bangunan fasade, serta dilengkapi dengan pilar-pilar tinggi khas arsitektur Romawi yang memukau. Jogja City Mall juga menyuguhkan interior budaya Jawa yakni tegel-tegel kunci dan railing khas Kraton Ngayogyakarta.

jogja-city-mall
source : pkp5sw.wordpress.com

Seperti mall pada umumnya, Jogja City Mall juga cukup lengkap untuk memenuhi berbagai kebutuhan anda, seperti kebutuhan fashion, kuliner, supermarket, dan juga kebutuhan refresing seperti bioskop, tempat karaoke dan aneka permainan lainnya.

Boston Health & Beauty, Century Healthcare, D’Cost Seafood, D’Roti Bodo, Excelso dan juga Starbucks Coffee juga tersedia loh disini. Anda juga dapat mengunjungi brand terkenal seperti Adidas dan Cardinal di lanntai UG atau Upper Ground. Jika anda mengajak buah hati anda, anda juga bisa mengajak si kecil ke lantai 2nd Floor untuk bermain di Amazone Family Entertainment Center.

  • Alamat      : Jl. Magelang KM.6 No.18, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta
  • Jam buka : 10.00-22.00 WIB
  • Jarak        : 4.1 Kilometer dari Tugu Jogja

Mall yang asik untuk nongkrong dan belajar

Lippo Mall

Lippo Mall merupakan salah satu mall yang berlokasi cukup strategis di Yogyakarta, karena letaknya di perbatasan Yogyakarta-Sleman dan bersebelahan dengan Hotel Saphir Yogyakarta di Jl. Laksda Adisucipto.

Memiliki 9 lantai, Lippo Mall menawarkan paket lengkap untuk berbelanja, refreshing, kuliner, serta belajar. Ya, anda benar-benar bisa belajar di mall! Lippo Mall menyediakan student lounge untuk anda belajar bahkan menghadirkan berbagai buku untuk anda baca di tempat. Meskipun hanya terdapat di 2 lantai yakni lantai UG dan GF, tetapi untuk tempat belajar, student lounge Lippo terbilang nyaman dan asik, bahkan dilengkapi WiFi dan gratis!

smart-longue-lippo-plaza-jogja
source : hijabbulat.blogspot.co.id

Lippo Mall juga menghadirkan berbagai brand terkenal serta Matahari Departement Store, Hypermart bahkan berbagai tempat makan dan cafe juga tersedia disini. Di lantai atas juga terdapat Cinemaxx bagi anda yang ingin menonton bioskop bersama teman, rekan serta keluarga anda.

  • Alamat     : Jl. Laksda Adisucipto No. 32-34, Demangan
  • Telepon    : (0274) 292 3937
  • Jam buka : 10.00-22.00 WIB
  • Jarak        : 2.7  Kilometer dari Tugu Jogja

Sahid J-Walk Mall

Sahid J-Walk Mall merupakan mall yang berlokasi di Jl. Babarsari caturtunggal Sleman dan menjadi salah satu bagian dari kawasan ‘mixed-use development’ Sahid Yogya Lifestyle City. Sahid J-Walk Mall merupakan mall yang dirancang sebagai lifestyle mall untuk kelas menengah keatas. Sahid J-Walk Mall juga bukan destination mall, akan tetapi mall yang lebih menyuguhkan konsep meeting. Konsep ini pun menyasar eksekutif muda, mahasiswa, dan keluarga muda.

Sahid-J-Walk-Jogja
source : ngadem.com

Bagi anda yang ingin nongkrong asik bersama teman-teman, meeting hingga refreshing dengan nonton bioskop di CGV, maka Sahid J-Walk bisa menjadi opsi mall yang bisa anda kunjungi.

  • Alamat      : Jl. Babarsari No.2, Caturtunggal, Depok
  • Telepon    : (0274) 485 758
  • Jam buka : 10.00-22.00 WIB
  • Jarak        :7.1 Kilometer dari Tugu Jogja

Berburu elektronik di mall Jogja

Jogjatronik

Seperti namanya Jogjatronik, mall di Jogja yang biasa disebut Jogtron ini merupakan mall yang lengkap menjual alat elektronik. Bagi anda yang ingin membeli handphone baru atau second, aksesoris gadget, ataupun ingin menjual barang elektronik anda, maka mall inilah yang harus anda tuju.

Berlokasi di Jl. Brigjen Katamso, Jogjatronik dapat dikatakan sebagai pusat penjualan barang elektronik terbesar di Yogyakarta. Beragam ponsel, televisi, kamera, mesin cuci, AC, komputer, dan barang elektronik lainnya dari vendor ternama bisa anda temukan di sini. Anda juga bisa melakukan service elektronik atau gadget anda di Jogjatronik.

jogjatronik-mall-di-jogja
source : flickr.com

Bagi anda yang sedang ingin membeli handphone baru, siap-siap bingung ya! Karena banyaknya vendor handphone dan pintarnya sales di setiap toko menjajakan produk terbaru mereka, kadang bisa membuat anda bingung dan segera tergoda ingin membeli produknya. Akan lebih baik jika anda melakukan survey harga terlebih dahulu, seperti cek kisaran harga produk yang anda inginkan di internet dan bandingkan harga ke beberapa toko sebelum melakukan pembelian.

  • Alamat      : Jl. Brigjen Katamso No.75-77, Prawirodirjan, Gondomanan
  • Telepon    : (0274) 419 885
  • Jam buka : 10.00 – 21.00 WIB
  • Jarak        :3.0 Kilometer dari Tugu Jogja

Ramai Family Mall

Tidak jauh dari Malioboro Mall di Jl. Malioboro, terdapat juga Ramai Family Mall yang terdiri dari empat lantai dan menghadirkan department store, supermarket, pusat elektronik, handphone, salon serta aneka food court. Mall ini juga memiliki tempat makan seperti CFC dan Dukin Donuts, bahkan Callista Digital Photography dan aneka gerai lainnya.

ramai-mall-jogja
source : info-lokasi.com

Bagi anda yang ingin berburu handphone ataupun menjual handphone, tidak salahnya jika anda mengunjungi Ramai Family Mall, karena menurut beberapa sumber, harga produk yang ditawarkan disini cukup murah jika dibandingkan dengan mall di Jogja lainnya.

  • Alamat      : Jalan A. Yani No. 73, Ngupasan, Gondomanan, Ngupasan
  • Telepon    : (0274) 562 482
  • Jam buka : 09.30 – 21.00 WIB
  • Jarak        :2.3 Kilometer dari Tugu Jogja

Cover image source : fitriyanzamzami.wordpress.com

The post 8 mall di Jogja yang asik untuk refreshing hingga belajar bareng appeared first on Bon Voyage Jogja.

]]>